Pertanyaan:
Kebanyakan orang di bulan puasa yang menjadi perhatiannya adalah bagaimana memperbanyak makan dan tidur. Sehingga Ramadhan menjadi bulan bermalas-malasan. Sebagaimana pula sebagian mereka bermain-main di malam hari dan tidur di siang hari. Apa nasihat anda untuk mereka?
Jawaban:
Saya melihatnya sebagai bentuk menyia-nyiakan, membuang-buang waktu dan harta apabila keinginannya hanya memperbanyak jenis makanan, tidur sepanjang siang untuk begadang pada sesuatu yang tidak ada manfaatnya. Tidak diragukan dia telah menyia-nyiakan kesempatan berharga, yang mungkin tak terulang dalam hidupnya. Seseorang yang tangguh adalah dia yang menjalani Ramadhan sebagaimana mestinya, dengan tidur di awal malam, melaksanakan shalat tarawih, shalat di akhir malam sebisanya dan tidak berlebihan dalam makan dan minum. [...]